Puasa Asyura : 3 Hikmah dan Keistimewaan Puasa 10 Muharram, Yuk Simak Penjelasan UAH Berikut!

- 27 Juli 2023, 02:07 WIB
Puasa Asyura: hikmah dan keistimewaannya
Puasa Asyura: hikmah dan keistimewaannya /

PORTAL PEKALONGAN - Puasa Asyura adalah puasa sunah yang dilakukan pada tanggal 10 Muharram. Selain itu juga menjadi hadiah yang sangat besar karena hanya bisa dilakukan satu kali dalam setahun yang terdapat hikmah dan keistimewaan didalamnya.

Ada 3 hikmah dan keistimewaan yang dapat diambil dari puasa Asyura yang dilakukan pada tanggal 10 Muharram.

Berikut penjelasan Ustadz Adi Hidayat tentang hikmah dan keistimewaan puasa Asyura yang dikutip dari Chanel YouTube Adi Hidayat Official.

Dalam sebuah hadist yang diriwayatkan oleh imam Bukhari menjelaskan tentang awal mula puasa Asyura ini, yang mana artinya adalah:

"Dari Ibnu ‘Abbas Ra bahwa Nabi shallallahu ‘alaihi wasallam ketika tiba di Madinah, Beliau mendapatkan mereka (orang Yahudi) malaksanakan puasa hari Asyura (10 Muharam) dan mereka berkata; “Ini adalah hari yang agung, yaitu hari ketika Allah menyelamatkan Musa dan menenggelamkan Fir’aun. Lalu Nabi Musa ‘Alaihissalam berpuasa sebagai wujud syukur kepada Allah SWT”. Maka Beliau bersabda: “Akulah yang lebih utama (dekat) terhadap Musa dibanding mereka”. Maka Beliau berpuasa pada hari itu dan memerintahkan para sahabat dan umat Beliau untuk berpuasa (HR. Bukhari).

Baca Juga: Ini Niat Puasa Muharram 1445 H, Puasa Asyura, Puasa Tasua, dan Puasa Ayyamul Bidh


Dilihat dari hadis di atas dapat diketahui bahwa Pada awalnya puasa yang dilakukan pada tanggal 10 Muharram ini dilakukan oleh kaum Yahudi, yang mana mereka menunaikan puasa untuk mensyukuri nikmat Allah yang diberikan kepada Nabi Musa As dan Bani Israil berupa keselamatan dari kejaran Fir'aun.

Rasulullah yang mendengar hal ini mengatakan bahwa kami (Islam) tentu lebih berhak untuk melestarikan dan menyempurnakannya, maka beliau melakukan puasa.

Dari hadis tersebut ada 3 hal yang bisa didapatkan hikmah dan keistimewaan dari puasa Asyura yaitu:

1. Bahwa syariat yang dibawa oleh setiap nabi dan rasul mulai dari Nabi Adam hingga Nabi Muhammad Saw membawa satu risalah yang sama yaitu syariat Allah SWT dan disini ditegaskan juga peran Nabi Muhammad Saw sebagai penutup, penyempurna seluruh risalah yang dibawa para nabi sebelumnya.

2. Rasulullah ingin memberikan keteladanan kepada kita bahwa seluruh nikmat yang diberikan oleh Allah baik itu pemberian yang didapat atau pertolongan yang didapat saat mengalami segala kesulitan, atau musibah yang kita rasakan, maka adab kita kepada Allah SWT adalah bersyukur kepada Allah SWT.

Adab didalam Al Qur'an dan hadits ketika mendapat nikmat baik berupa pemberian ataupun pertolongan seperti terbesas dari hutang, terbebas dari ancaman yang dihadapi dan segala pertolongan yang diberikan oleh Allah maka syukuri dengan cara meningkatkan amal Soleh.

Hal ini juga dilakukan oleh nabi seperti, yang dilakukan oleh nabi Musa mensyukuri nikmat Allah berupa pertolongan dari kejaran Fir'aun dengan puasa, Nabi Muhammad Saw mensyukuri setiap bertambahnya umur beliau dengan puasa.

Oleh karena itu syukurilah setiap nikmat yang diberikan oleh Allah dengan meningkatkan amal Soleh.

Baca Juga: Asyura, Muharram, dan Momentum Bersejarah, Ahmad Rofiq: Ada 10 Peristiwa Besar di Bulan Suro

3. Nabi menegaskan bahwa Puasa Asyura atau 10 Muharram bisa menggugurkan dosa setahun yang berlalu.

Para ulama berpendapat bahwa dosa yang dimaksud adalah dosa-dosa kecil yang mesti mewajibkan dan menghadirkan taubat yang sungguh-sungguh kepada Allah sesuai dengan syariat Islam.

Selain itu, ciri-ciri orang yang berhasil menunai puasa Asyura ini adalah mereka yang mampu memberikan perbedaan sebelum puasa dengan sesudah puasa, yaitu berupa terhindarnya dia dari kebiasaan-kebiasaan yang bisa melahirkan dosa-dosa kecil, sehingga dia terjaga dalam kebaikan.

Demikian artikel tentang 3 hikmah dan keistimewaan puasa Asyura yang dilakukan pada tanggal 10 Muharram yang dijelaskan oleh UAH. Semoga bermanfaat, wallahu a'lam.***

Editor: Sumarsi

Sumber: Adi Hidayat Official


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x