Diduga Korban Pembantaian KKB Papua, Penemuan 6 Jenazah Berhasil Diidentifikasi

- 30 Oktober 2023, 11:47 WIB
Penemuan 6 jenazah yang diduga korban pembantaian oleh Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB).
Penemuan 6 jenazah yang diduga korban pembantaian oleh Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB). /PMJ News/

 


PORTAL PEKALONGAN - Penemuan 6 jenazah yang diduga korban pembantaian oleh Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Kali I Distrik Seredela Kabupaten Yahukimo, Papua telah berhasil diidentifikasi.

Kasatgas Humas Damai Cartenz 2023 AKBP Dr Bayu Suseno menjelaskan 6 jenazah korban telah diketahui identitasnya dalam proses identifikasi di RSUD Dekai.

“Alhamdulillah, kita sudah dapat mengidentifikasi para korban,” ujar Bayu dalam keterangannya, Senin 30 Oktober 2023.

Baca Juga: Terlibat Bakar Sekolah dan Rumah Warga, Anggota KKB Berusia 20 Tahun Ditangkap

Diketahui, 6 jenazah korban itu ditemukan di Kali I Distrik Seredela Kabupaten Yahukimo, Papua pada Jumat 27 Oktober 2023. Dilansir Portalpekalongan,com dari Pmjnews.com, Senin 30 Oktober 2023, berikut ini identitas 6 jenazah yang diduga korban pembantaian KKB Papua.

1. Oktavianus Lenteng alias Boplang (25), suku Palopo, alamat Kecamatan Riung Barat Provinsi Nusa Tenggara Timur.
2. Marselinus Luik (34), alamat Netenaen Rote Ndao, Nusa Tenggara Timur.
3. Akmal (23), Pinrang, alamat Kelurahan Sirang Kecamatan Lansirang Kabupaten Pinrang Provinsi Sulawesi Selatan.
4. Andika (27), alamat Kelurahan Lambai Kecamatan Lambai Kabupaten Kolaka Utara Provinsi Sulawesi Tenggara
5. Ibrahim
6. Rangga

Bayu menuturkan, untuk identitas korban Rangga dan Ibrahim belum diketahui sebagai warga mana dikarenakan saksi-saksi hanya mengetahui nama panggilan sehari-hari dan juga tidak ditemukannya identitas pada korban.

Baca Juga: Gugur saat Kontak Tembak dengan KKB, Jenazah Briptu Agung Langsung Diterbangkan ke Manado

Halaman:

Editor: Ali A

Sumber: Pmjnews.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah