PSIS Semarang Mulai Latihan, Mantapkan Finishing Touch Supaya Produktif Hadapi Borneo FC

- 3 November 2021, 13:09 WIB
PSIS Semarang mulai latihan, mantapkan finishing touch supaya produktif hadapi Borneo FC.
PSIS Semarang mulai latihan, mantapkan finishing touch supaya produktif hadapi Borneo FC. /Instagram @psisfcofficial

PORTAL PEKALONGAN - PSIS Semarang kembali melaksanakan latihan pada Rabu 3 November 2021 pagi di Lapangan Putat Gede, Kabupaten Kendal.

Sesi latihan pagi ini dalam rangka memantapkan persiapan PSIS Semarang jelang laga menghadapi Borneo FC.

Sehari sebelumnya di tempat yang sama, para pemain PSIS Semarang telah melaksanakan recovery training setelah diliburkan usai menghadapi Bali United.

Baca Juga: PSIS Semarang Akan Seleksi Gelandang Asing untuk Tandem Jonathan Cantillana di Jeda Kompetisi

Recovery training pasca pertandingan menghadapi Bali United tersebut dipimpin langsung pelatih kepala PSIS Semarang, Ian Andrew Gillan.

Ian Andrew Gillan mengatakan recovery training tersebut bertujuan untuk mengembalikan dan maintenance kondisi fisik skuat asuhannya.

Wallace Costa dkk. diharapkan kembali fit pada laga berikutnya menghadapi Borneo FC.

Pada latihan Selasa sore tersebut, Ian Andrew Gillan kembali membagi timnya dalam dua kelompok.

Baca Juga: Hasil BRI Liga 1: Berlangsung Panas dan Hujan Kartu Kuning, PSIS Semarang Tahan Imbang Bali United Tanpa Gol

Kelompok pertama merupakan pemain yang turun sebagai starting eleven dalam laga melawan Bali United.

Sementara kelompok kedua merupakan pemain yang berkesempatan tampil dari cadangan atau pun belum mendapat kesempatan bermain.

Sama seperti recovery training yang dilaksanakan sebelumnya, kelompok pertama hanya diminta Ian Andrew Gillan untuk melaksanakan latihan ringan dan melaksanakan ice bath.

Sedangkan kelompok kedua berlatih taktikal ringan seperti penguasaan bola dan finishing.

Baca Juga: Lawan Bali United Momen Kebangkitan PSIS Semarang, Siapkan Kado Kemenangan untuk Sang Manager

Menurut Ian Andrew Gillan fokus recovery training yang utama adalah pada pengembalian kondisi fisik pemain PSIS Semarang.

Termasuk soal psikologis supaya para pemain PSIS Semarang melupakan hasil kemarin dan penekanan bahwa mereka akan mendapat hasil baik saat lawan Borneo FC.

“Hari ini kami recovery training. Lihat kondisi pemain setelah pertandingan lawan Bali United dan bersyukur mereka dalam keadaan baik,” ujar Ian Andrew Gillan usai latihan sebagaimana dikutip Portal Pekalongan dari laman resmi psis.co.id.

Baca Juga: PSIS Semarang Fokus Hadapi Bali United, Genjot Latihan Pass dan Finish

Pelatih asal Skotlandia tersebut juga melakukan evaluasi berdasarkan permainan tim dalam beberapa laga terakhir, khususnya saat menghadapi Bali United.

Ian Andrew Gillan mengatakan ada beberapa poin yang harus dievaluasi seperti finishing touch para pemain supaya lebih produktif pada saat menghadapi Borneo FC.

“Finishing salah satu hal yang kami evaluasi. Ke depan beberapa kekurangan kami akan kami terus perbaiki. Kami harus lihat ke depan laga melawan Borneo FC,” pungkas pelatih PSIS Semarang berlisensi UEFA Pro ini.***

Editor: Ali A

Sumber: Psis.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah