Penuhi Panggilan KPK, Cak Imin Dicecar Pertanyaan terkait Dugaan Korupsi Proyek TKI di Kemnakertrans

- 9 September 2023, 08:48 WIB
Muhaimin Iskandar.
Muhaimin Iskandar. /Dok DPR/

 

PORTAL PEKALONGAN - Mantan Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Menakertrans) Muhaimin Iskandar atau akrab disapa Cak Imin memenuhi panggilan Komisi Pemberantasan Koruksi (KPK) dan menjalani pemeriksaan di Gedung Merah Putih, KPK, Jakarta, Kamis 7 September 2023.

Kabag Pemberitaan KPK, Ali Fikri menjelaskan, Cak Imin yang kini sebagai Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan bakal calon wakil presiden (Cawapres) berpasangan dengan bakal calon presiden (Capres) Anies Baswedan itu, dipanggil KPK sebagai saksi kasus dugaan korupsi sistem proteksi TKI di Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Kemnakertrans) tahun 2012, dimana saat itu Cak Imin menjabat Menteri Kemnakertrans .

"Muhaimin Iskandar diperiksa terkait persetujuannya dalam proyek pengadaan sistem proteksi TKI saat menjabat Menteri Kemenakertrans. Dia diperiksa dan didalami pengetahuannya antara lain terkait dengan awal mula dari kebijakan saksi selaku pengguna anggaran menyetujui adanya proyek tersebut," ungkap Ali Fikri kepada media, Jumat 8 September 2023.

Baca Juga: KTT Ke-43 ASEAN Baru Saja Usai, Presiden Jokowi Langsung Terbang ke India Hadiri KTT G20

Selain itu, lanjut dia, Cak Imi dikonfirmasi juga mengenai peran para pihak yang ditetapkan sebagai tersangka dalam perkara tersebut dalam menindaklanjuti pelaksanaan proyek dimaksud.

Dilansir Portalpekalongan.com dari Pmjnews.com, Sabtu 9 September 2023, Cak Imin mengaku telah memberikan semua informasi yang diketahuinya terkait dugaan korupsi sistem proteksi TKI di Kemnakertrans atas semua pertanyaan yang diajukan KPK.

"Saya sudah membantu menjelaskan semua yang saya tahu, semua yang saya pernah dengar. Jadi insyaallah semua yang saya ingat dan tahu semua sudah saya jelaskan," jelas Muhaimin Iskandar di gedung KPK, Jakarta Selatan.

Halaman:

Editor: Ali A

Sumber: Pmjnews.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x