Serahkan 39 Hewan Kurban di MAJT, Wagub Taj Yasin: Pemprov Jateng Sudah Melatih Para Juleha

- 10 Juli 2022, 13:46 WIB
Ribuan jamaah shalat Idul Adha di MAJT Semarang Minggu 10 Juli 2022
Ribuan jamaah shalat Idul Adha di MAJT Semarang Minggu 10 Juli 2022 /Ali A/

PORTAL PEKALONGAN – Ribuan jamaah melaksanakan shalat Idul Adha di Masjid Agung Jawa Tengah (MAJT) Jl Gajah Raya Semarang, Minggu, 10 Juli 2022.

Wakil Gubernur Jawa Tengah, Taj Yasin Maimoen bertindak selaku khatib dalam khotbahnya menyatakan, umat Islam Indonesia terbukti dapat berjuang dan berkorban dengan semangat persaudaraan menghadapi pandemi Covid-19 yang hingga kini masih terjadi ditambah wabah PMK.

"Sehingga semuanya harus mengucapkan rasa syukur kepada Allah SWT," katanya di hadapan ribuan jamaah termasuk panitia dan Ketua PP MAJT Prof Dr H Noor Ahmad MA, Sekretaris PP MAJT H Muhyiddin, Ketua Panitia Idul Adha MAJT, Dr H Nur Khoirin YD, H Norhadi, H Ahyani, H Isdiyanto Isman, dan sejumlah panitia maupun pengurus MAJT.

Baca Juga: Stut Motor Mogok di Jalan Raya Kena Tilang, Polda Metro Jaya Jelaskan Faktanya

Uniknya, saat ke MAJT, Taj Yasin tidak mengendarai mobil dinas Wagub, melainkan Vespa PX berangkat dari rumdin sekitar pukul 06.00 WIB.

Usai shalat, Gus Yasin menyerahkan hewan kurban, dari sejumlah pihak, termasuk darinya. Jumlah hewan yang diserahkan sebanyak 39 ekor hewan, terdiri atas 11 ekor sapi dan 28 ekor kambing.

Dia berpesan agar masyarakat terus waspada terhadap wabah penyakit mulut dan kuku (PMK) yang menjangkit hewan-hewan ternak.

Masyarakat diimbau agar tertib dalam memilih hewan, termasuk mengecek kondisi kesehatan maupun kelayakan hewan kurban, serta selalu berkoordinasi dengan instansi kesehatan terkait PMK dan Covid-19.

Baca Juga: Kunci Jawaban Tema 1 Kelas 5 Halaman 77, 79, 80, 83, 84: Pulau yang Paling Padat Penduduknya di Indonenesia

Halaman:

Editor: Ali A

Sumber: liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah