Ini Alasannya! Mengapa Wajib Berpuasa di Bulan Ramadhan: Ustadz Adi Hidayat

- 7 April 2022, 12:07 WIB
Ustadz Adi Hidayat
Ustadz Adi Hidayat /Youtube Adi Hidayat Official

"Hadirnya Ramadhan didesain untuk melatih kepribadian kita, agar menjadi insan yang bertakwa," tambah ustadz Adi Hidayat.

"Takwa adalah akumulasi dari karakter moral, kumpulan sifat baik yang hadir dalam jiwa setiap manusia dan dari pancaran karakter moral inilah kemuadian akan mengeluarkan sifat-sifat yang dieksekusi oleh bagian tubuh kita menjadi sikap yang mulia," jelas ustadz Adi Hidayat.

Baca Juga: Ingin Taubat? Begini Caranya yang Benar menurut Ustadz Adi Hidayat

Kemuadian Ustadz Adi Hidayat (UAH) menerangkan bahwa mata akan melihat hal yang mulia tergantung pada bagaimana jiwa kita memberikan instruksi untuk menatap.

Begitu juga dengan anggota tubuh lain yang seperti telinga, mulut tergantung jiwa mengintruksikan bagaimana mereka berfungsi.

"Pusat yang memberikan sinyal, pindah untuk tubuh kita itu yang disebut dengan takwa yang memberikan sinyal moral yang melahirkan karakter, ini yang dimaksud dalam Qur'an surat ke 91 ayat 7-10," jelas ustadz Adi Hidayat.

"Di dalam takwa terkumpul sifat-sifat baik. Kejujuran, kesabaran, rendah hati ada di dalam takwa. Yang berkumpul dalam satu jiwa yang disebut dengan takwa," imbuh UAH.

Selanjutnya UAH juga menjelaskan tentang fujur atau kebalikan dari sifat mulia, "fujur sifat yang didesain untuk mempercepat keluarnya sifat-sifat mulia dan bentuknya adalah lawan lansung dari sifat tiqwa."

Baca Juga: Amalan di Waktu Sahur yang Bikin Doa Cepat Dikabulkan, Berikut Penjelasan Ustadz Adi Hidayat

"Jika ditakwa ada jujur maka di fujur ada dusta, jika ditakwa ada sabar maka difujur ada amarah, jika ditakwa ada rendah hati atau tawadhu' maka di fujur ada sombong," tambah ustadz Adi Hidayat.

Halaman:

Editor: Arbian T

Sumber: Youtube Adi Hidayat Official


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah