Jateng Borong Baznas Award 2022, Ganjar Pronowo: Semoga Tidak Berhenti di Sini

19 Januari 2022, 20:59 WIB
Ketua Baznas RI Prof Dr H Noor Achmad MA menyerahkan penghargaan kepada Gubernur Jateng Ganjar Pranowo dalam upacara Anugerah Baznas Award 2022 di Hotel Sultan, Jakarta, Senin 17 Januari 2022. /Humas Pemprov Jateng

PORTAL PEKALONGAN – Badan Amil Zakat Nasional Republik Indonesia (Baznas RI) menggelar upacara Anugerah Baznas Award 2022 di Hotel Sultan, Jakarta, pada Senin 17 Januari 2022. Provinsi Jawa Tengah memborong Baznas Award 2022 dalam berbagai kategori.

Gubernur Jateng Ganjar Pranowo menerima penghargaan dari Baznas RI sebagai Gubernur Pendukung Gerakan Zakat Indonesia. Ganjar juga berhasil membawa Pemprov Jateng membawa pulang dua penghargaan. Dua penghargaan yakni Jateng sebagai provinsi dengan koordinasi pengelolaan zakat terbaik dan Provinsi/Kabupaten/Kota dengan inovasi pengumpulan zakat terbaik. Baznas juga menominasikan Jateng dalam tiga kategori penghargaan lainnya.

Baca Juga: Temui Ganjar Pranowo, Ketua Baznas RI Siap Bantu Pengentasan Kemiskinan di Pesisir Jateng

Dalam deretan Bupati Pendukung Gerakan Zakat Indonesia terdapat dua nama dari Jateng yaitu Bupati Kudus Hartopo dan Bupati Kendal Dico Ganinduto. Sedangkan Hendrar Prihadi atau Hendi mendapatkan Basnas Award sebagai Wali Kota Pendukung Gerakan Zakat Indonesia.

Gibran Rakabuming Raka Wali Kota Solo mendapat Kategori Generasi Muda Peduli Zakat. Kategori Baznas Kabupaten/Kota dengan Pertumbuhan Pengumpulan ZIS Terbaik diterima Kabupaten Karanganyar. Sedang Prof Dr Imam Taufiq menerima Baznas Award sebagai Rektor Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo Semarang yang meraih penghargaan Baznas Award 2022 untuk kategori Lembaga Pendidikan Pendukung Literasi Zakat.

Ketua Baznas Provinsi Jateng Dr KH Ahmad Darodji MSi menerima Baznas Award 2022 dari Ketua Baznas RI Prof Dr Noor Achmad MA Kategori Baznas Provinsi dengan Koordinasi Pengelolaan Zakat Terbaik dan Kategori Baznas Provinsi/Kab/Kota dengan Inovasi Pengumpulan Zakat Terbaik, selain Provinsi Kalimantan Barat dan Jawa Barat.

Baca Juga: Baznas Kota Semarang Wisuda 32 Sarjana Penerima Beasiswa Produktif

HUT Baznas

Ketua Baznas RI Prof Dr Noor Achmad MA menjelaskan, bertepatan dengan HUT Ke-21 Baznas, Badan Baznas RI menggelar Anugerah Baznas Award 2022 yang memberikan penghargaan bagi sejumlah menteri, para gubernur, bupati, wali kota, artis, hingga Organisasi Pengelola Zakat (OPZ) dan para pihak yang berjasa atas perkembangan zakat di tanah air melalui 184 kategori penerima penghargaan. Acara tersebut dihadiri secara virtual oleh Presiden RI Joko Widodo dan Wapres KH Ma’ruf Amin.

“Baznas memberikan apresiasi yang tinggi kepada seluruh pihak yang telah terlibat dan mendukung upaya Baznas dalam menyejahterakan umat melalui Baznas Award, yang kali ini melibatkan lebih dari 300 tokoh dan lembaga, dengan 184 pemenang. Ini menjadi kebanggan bagi kami semua. Penerima penghargaan di tahun ini meningkat tajam dari tahun sebelumnya,” kata Ketua Baznas RI, Prof Dr H Noor Achmad MA.

Baca Juga: Perangi Kemiskinan di Banjarnegara, Baznas Berikan Pelatihan Rias Pengantin hingga Bikin Magot

Gubernur Jateng Ganjar Pranowo mengatakan senang karena pengelolaan Baznas Jateng jauh lebih modern.

"Peruntukannya tidak hanya untuk charity atau pemberian semata, tapi juga untuk bantuan-bantuan yang sifatnya produktif. Ini sebagai hasil kerja keras teman-teman Baznas dan Pemprov Jateng yang sudah nyengkuyung bareng bersedekah dan semoga tidak berhenti di sini," kata Ganjar.

Menurut Gubernur, melalui Baznas menyelesaikan berbagai persoalan, salah satunya dalam hal pemberdayaan masyarakat.

“Kawan-kawan Baznas Jawa Tengah sudah berpraktik yang empowering (memberdayakan). Misalnya pemberdayaan ekonomi, terus kemudian ada pelatihan, dan sertifikasi. Prinsipnya dalam penanggulangan kemiskinan peran Baznas cukup sentral, sehingga kalau kita bisa mengoptimalkan kolaborasi antara Pemda, Pemprov, dan juga Baznas, saya rasa akan menjadi kekuatan bagus,” katanya.

Baca Juga: INFO BEASISWA! Pendaftaran Beasiswa Cendekia BAZNAS Ma'had Aly 2021 Resmi Dibuka

Salah satu upaya Ganjar berkolaborasi dengan Baznas Jateng adalah menghimpun zakat dari Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemprov Jateng yang dilakukan di masa kepemimpinannya. Sepanjang tahun 2021 penghimpunan zakat ASN Pemerintah Provinsi Jawa Tengah melalui Baznas Jateng mencapai Rp 57 miliar.

Pada kesempatan itu Presiden Ke-4 Republik Indonesia KH Abdurrahman Wahid atau Gus Dur mendapatkan gelar sebagai Bapak Amil Zakat Indonesia dari Baznas RI. Gelar itu diterima putri Gus Dur, Zunuba Ariffah Chafsoh (Yeni Wahid) dan Alissa Qotrunnada Munawaroh (Allisa Wahid).

Alissa Wahid, saat menerima anugerah tersebut menyampaikan terima kasih kepada Baznas atas apresiasi yang diberikan oleh Baznas kepada Gus Dur. Menurut Alissa, gelar tersebut akan menjadi salah satu jejak Gus Dur yang akan direkam Alissa, karena penghargaan tersebut sangat berharga.

Baca Juga:  Dukung Program Kita Jaga Kiai, Baznas RI Bantu Vaksin untuk Kiai dan Santri di Jateng, Ini Faktanya...

Hadir dalam acara tersebut perwakilan keluarga Presiden RI Periode 1998-1999 Ilham Ali Habibie, perwakilan keluarga Presiden RI Periode 1999-2021 Alisa Wahid dan Yeni Wahid, Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Muhadjir Efendy, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Perekonomian Airlangga Hartarto, Menteri Kabinet Indonesia Maju, serta gubernur/bupati/wali kota dari berbagai wilayah di Indonesia, pimpinan Baznas RI, pimpinan Baznas se-Indonesia, para tokoh, lembaga negara, organisasi masyarakat Islam, dan seluruh penerima Baznas Award 2022.***

Editor: Ali A

Sumber: Humas Pemprov Jateng

Tags

Terkini

Terpopuler