Humas Polres Metro Jakarta Selatan Ungkap Perkembangan kasus Rizky Billar Usai Dilaporkan Melakukan KDRT

- 5 Oktober 2022, 16:03 WIB
Humas Polres Metro Jakarta Selatan Ungkap Perkembangan kasus Rizky Billar Usai Dilaporkan Melakukan KDRT terhadap Lesti Kejora
Humas Polres Metro Jakarta Selatan Ungkap Perkembangan kasus Rizky Billar Usai Dilaporkan Melakukan KDRT terhadap Lesti Kejora /YouTube/ Seleb Oncam News dan Instagram/rizkybillar

PORTAL PEKALONGAN- Humas Polres Jakarta Selatan ungkap perkembangan kasus Rizky Billar usai dilaporkan melakukan tindak KDRT terhadp istrinya Lesti Kejora.

Seperti yang diketahui bahwa Rizky Billar dilaporkan istrinya Lesti Kejora terkait tindak Kekerasan Dalam Rumah tangga (KDRT) yang telah dilakukannya.

Beginilah perkembangan kasus Rizky Billar yang diungkapkan oleh Humas Polres Metro Jakarta Selatan.

Baca Juga: Data Resmi Terbaru! Jumlah Korban Meninggal Tragedi Kanjuruhan Jadi 131 Orang

“Untuk perkara yang dilaporkan saudari L , kemarin kita sudah mengumpulkan barang bukti, sudah memeriksa saksi maka lanjut akan cek TKP,”ungkap AKP Nurma Dewi pada Senin, 30 Oktober 2022.

Dalam akun YouTube @STARPRO Indonesia yang dilihat portalpekalongan.com pada Rabu, 5 Oktober 2022, AKP Nurma Dewi juga mengungkapkan bahwa olah TKP wajib dilakukan sebagai barang bukti untuk memperjelas kasus ini.

“Saat ini penyidik melakukan olah TKP untuk mencari barang bukti yang ada di lokasi kejadian,”ungkapnya.

Baca Juga: WOW! Presenter Kriss Hatta Berpacaran dengan Bocah 14 Tahun, Usia Terpaut 20 Tahun

AKP Nurma Dewi juga menyebutkan bahwa polres metro Jakarta selatan sudah mengumpulkan bukti terkait tindak KDRT yang dilakukan terduga Rizky Billar.

“Kita sudah Mengumpulkan bukti visum kemarin, foto-foto dan akan mengecek CCTV karena dari CCTV dapat melihat kejadian dengan jelas. Kapan terjadinya, dimana, siapa pelakunya,”kata AKP Nurma.

Polres Metro Jakarta Selatan menjadwalkan oemanggilan terduga pelaku KDRT Rizky Billar pada Kamis, pukul 13.00 WIB.

“Saudara R akan kita jadwalkan, memanggil untuk minggu ini jadwalnya hari kamis pukul 1,”lanjut AKP Nurma Dewi.***

Editor: Sumarsi

Sumber: YouTube STARPRO Indonesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah