SIAP DIGELAR! SHELL bLU cRU Yamaha Endurance Festival 2022 di Sirkuit Sentul

- 22 Oktober 2022, 12:20 WIB
SIAP DIGELAR! SHELL bLU cRU Yamaha Endurance Festival 2022 di Sirkuit Sentul
SIAP DIGELAR! SHELL bLU cRU Yamaha Endurance Festival 2022 di Sirkuit Sentul /

 


PORTAL PEKALONGAN
- Acara SHELL bLU cRU Yamaha Endurance Festival 2022 siap diselenggarakan di sirkuit Internasional Sentul, Bogor tanggal 22-23 Oktober 2022.

Event ini menjadi satu-satunya balap ketahanan di Tanah Air melanjutkan tradisi yang sudah berjalan sebelumnya dan merupakan bukti Yamaha Indonesia mengapresiasi rider profesional dan komunitas.

Para pembalap akan menggeber motor Yamaha YZF-R25 ataupun YZF-R15 dengan durasi 2 jam di masing-masing kelas.

Baca Juga: ISU AKTUAL! BPOM Umumkan 5 Produk Obat Sirup Mengandung Etilen Glikol (EG) Melampaui Ambang Batas Aman

Ada 3 kelas yang dikompetisikan yaitu: YZF-R25 Pro Rider 250 cc, Community Rider 250 cc, dan YZF-R15 Community Rider 150 cc.

Untuk kelas Pro Rider akan diikuti tim-tim papan atas balap nasional seperti Yamaha RRS, Yamaha Akai Jaya MBKW2, Yamaha Ziear The Strokes55, Yamaha HDS Racing dan Yamaha Bahtera Racing. Untuk kelas komunitas juga akan diikuti oleh YROI, YARRCI, ROCK, Cornening Indonesia, dan juga komunitas lain yang dinaungi oleh YRFI (Yamaha Riders Federation Indonesia).

Mereka siap menurunkan formasi pembalap terbaiknya.

Sistem balapan SHELL bLU cRU Yamaha Endurance Festival adalah berlangsung selama 2 jam dengan model start pembalap bergaya Le Mans.

Dalam hal ini, rider berlari menyeberang lintasan menuju motornya masing-masing yang sudah diposisikan sesuai dengan starting gridnya masing-masing.

Halaman:

Editor: Alvin Arifin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah