Menunggu Jadwal Tanding di BRI Liga 1, Imran Ajak Penggawa PSIS Berlatih dengan Enjoy

- 26 Agustus 2021, 16:16 WIB
Pelatih PSIS Semarang Imran Nahumarury saat sesi latihan Kamis 26 Agustus 2021 pagi.
Pelatih PSIS Semarang Imran Nahumarury saat sesi latihan Kamis 26 Agustus 2021 pagi. /Psis.co.id/


PORTAL PEKALONGAN - BRI Liga 1 2021-2022 mulai bergulir pada Jumat 27 Agustus 2021, ditandai dengan duel pertama antara Bali United melawan Persik Kediri di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta.

Dua pertandingan lagi menyusul yaitu antara Persipura Jayapura kontra Persita Tangerang di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Sabtu 28 Agustus 2021. Kemudian duel Bhayangkara FC melawan Persiraja Banda Aceh di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Minggu 29 Agustus 2021.

Tiga pertandingan di pekan pertama BRI Liga 1 2021-2022 itu sekaligus akan menjadi penentu kelanjutan partai lain yang diikuti 15 klub peserta lainnya. Satu di antara tim yang belum bertanding adalah PSIS Semarang. Tim Mahesa Jenar ini masih menanti kabar resmi kapan akan bertanding.

Baca Juga: Du!! Konsentrasi Pemain PSIS Terganggu Jelang Kick Off BRI Liga 1 2021, Ini Pemicunya

Sambil menunggu informasi resmi dan kelancaran tiga pertandingan awal, skuad PSIS tetap berada di Semarang. Diketahui untuk seri pertama BRI Liga 1 dipusatkan di wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya, mengingat format pelaksanaan kompetisi dengan sistem bubble.

Pelatih sementara PSIS Semarang, Imran Nahumarury menjelaskan bahwa timnya belum bergegas ke Jakarta dan masih akan menunggu kepastian pertandingan. Meski demikian, ia tetap mempersiapkan tim dengan maksimal, seperti program latihan yang rutin.

"Saya dengar kabar dari manajemen kalau kami mungkin mainnya menunggu tiga laga awal. Kalau hasil evaluasinya memuaskan, mungkin seminggu lagi baru kami bertanding. Estimasinya sekitar tanggal 3," ungkap Imran Nahumarury, Rabu 25 Agustus 2021.

Baca Juga: Brian Ferreira, Gelandang Tengah Baru PSIS Semarang, Simak Profil Lengkapnya

Sambil menunggu jadwal laga, Imran Nahumarury mengajak semua penggawa Tim Mahesa Jenar untuk tetap fokus menghadapi kompetisi BRI Liga 1 2021/2022 walaupun ada perubahan waktu pertandingan.

Halaman:

Editor: Ali A

Sumber: Psis.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah