Tanggapi Saran Megawati Soal Minyak Goreng, Viral Netizen Bikin Bakwan Rebus

- 22 Maret 2022, 12:48 WIB
Tanggapi Saran Megawati Soal Minyak Goreng, Viral Netizen Bikin Bakwan Rebus
Tanggapi Saran Megawati Soal Minyak Goreng, Viral Netizen Bikin Bakwan Rebus /Instagram @memomedsos

PORTAL PEKALONGAN - Belum lama ini netizen ramai membicarakan sebuah video yang berisi pernyataan Megawati Soekarnoputri tentang kelangkaan minyak goreng di Indonesia.

Dalam video yang diunggah di Instagram @memomedsos, Megawati miris melihat antrean pembelian minyak goreng yang sampai berebut itu.

"Saya itu sampai mengelus dada. Jadi ibu-ibu itu tiap hari apa cuma menggoreng saja urusannya? Bukan masalah nggak ada atau mahalnya sampai sebegitu rebutannya.

Baca Juga: Satgas Pangan Mengecek Stok Persediaan Minyak Goreng di 150 Wilayah Jateng
Apa tidak ada cara untuk merebus, mengukus, atau rujak misalnya," ucap Megawati dalam video tersebut.

Menanggapi pernyataan Megawati tersebut, netizen mengunggah video tentang cara lain memasak makanan seperti merebus. Hal tersebut merupakan bentuk sindiran tentang pernyataan Megawati itu.

Dalam unggahan video dari Instagram@memomedsos, nampak netizen praktik membuat bakwan rebus sebagai cara lain dari memasak makanan.

Netizen memasak bakwan tanpa minyak goreng dengan cara direbus.
Netizen memasak bakwan tanpa minyak goreng dengan cara direbus. Instagram @memomedsos

Video viral itu pun mendapat banyak komentar dari netizen.

"Ambyar jadi kolak" - @_ariskaaa8

Halaman:

Editor: Arbian T

Sumber: Instagram @memomedsos


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah