20 Tahun Transjakarta, Djoko Setijowarno: Rekor Punya Rute BRT Terpanjang di Dunia

- 14 Januari 2024, 10:57 WIB
15 Januari 2004, atau 20 tahun lalu, Pemprov DKI Jakarta meluncurkan Bus Transjakarta rute Blok M – Kota sepanjang 12,9 kilometer.
15 Januari 2004, atau 20 tahun lalu, Pemprov DKI Jakarta meluncurkan Bus Transjakarta rute Blok M – Kota sepanjang 12,9 kilometer. /Ali A/

Indikator keberhasilan performa layanan Transjakarta tidak dilihat hanya dari sudut pandang Operator (KM Tempuh), namun melibatkan faktor yang lebih menyeluruh yaitu jumlah pelanggan dan efektivitas penggunaan dana PSO.

Angka Pelanggan/KM mengalami penurunan tajam akibat pandemi Covid-19 di tahun 2020-2021.

Angka Subsidi/Pelanggan selama pandemi tahun 2020-2021 mengalami
peningkatan lebih dari 2 kali lipat, namun berangsur menurun di akhir tahun 2022
hingga sekarang.

Pada Bulan Oktober, angka subsidi/pelanggan sudah berada di level Rp 10.000 dan juga sudah berada di bawah angka estimasi subsidi/pelanggan (Rp12.597) jika mengikuti kenaikan nilai UMP dan harga solar.

Saat ini, layanan Transjakarta 408,95 km panjang koridor dan non koridor 2.326,3 km. dilayani 4.453 armada yang terdiri 167 articukated bus, 796 single bus, 293 maxi bus, 341 low entry bus, 120 medium bus, 2.710 bus kecil, 28 double decker bus, 52 low entry bus electric vehicle, 100 bus Royaltrans dan 26 transjakarta cares. Dioperasikan oleh 20 operator terdistribusi 6 operator bus besar, 3 operator bus sedang dan 11 operator bus kecil.

Baca Juga: Djoko Setijowarno: Parameter Keberhasilan Angkutan Massal Intangible Cost, Bukan

Adapun layanan Transjakarta telah melayani 244 rute dengan 14 koridor utama dengan 8 tipe layanan, yaitu 51 rute BRT, 61 rute angkutan umum integrasi, 94 rute mikrotrans, 5 rute bis wisata, 1 layanan transjakarta cares, 13 rute Royaltrans, 10 rute Transjabodetabek dan 19 rute ke Kawasan rumah susun.

15 Januari 2004, atau 20 tahun lalu, Pemprov DKI Jakarta meluncurkan Bus Transjakarta rute Blok M – Kota sepanjang 12,9 kilometer.
15 Januari 2004, atau 20 tahun lalu, Pemprov DKI Jakarta meluncurkan Bus Transjakarta rute Blok M – Kota sepanjang 12,9 kilometer.

Cakupan layanan Transjakarta sudah mencapai 82,3 persen luas wilayah Kota Jakarta. Artinya, ketika keluar tempat tinggal tidak sampai 500 meter sudah bisa memperoleh layanan Transjakarta dengan adanya halte pemberhentian dan pemberangkatan Transjakarta.

Revitalisasi halte mulai dilakukan sebagai upaya optimalisasi layanan Transjakarta. Dari rencana 45 halte yang sudah bisa dioperasikan mencapai 36 halte. Penggunaan bus listrik sudah mencapai target 100 unit hingga akhir tahun 2023.

Halaman:

Editor: Ali A

Sumber: Djoko Setijowarno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x