Wales vs Denmark, Menunggu Kejutan Tim Dinamit di Pembuka Babak 16 Euro 2020

- 26 Juni 2021, 17:03 WIB
Babak 16 besar Euro 2020 yang akan berlangsung Sabtu, 26 Juni 2021  pukul 23:00 WIB
Babak 16 besar Euro 2020 yang akan berlangsung Sabtu, 26 Juni 2021 pukul 23:00 WIB /Tangkapan layar/

Portal Pekalongan – Laga perdana babak 16 besar Euro 2020, Sabtu malam ini, 26 Juni 2021 mempertemukan timnas Wales vs Denmark.

Laga Wales vs Denmark babak 16 besar Euro 2020 akan digelar pukul 23.00 di  Amsterdam Arena, Belanda. Laga ini bisa disiarkan langsung di RCTI.

Prediksi laga ini, pertandingan kedua tim ini cukup seimbang. Wales unggul dengan bintang seperti Gareth Bale dan Aaron Ramsey. Denmark  pemilik julukan Tim Dinamit punya kekuatan merata dan semangat tim luar biasa.

Anda sebagai pecinta sepak bola Eropa jangan sampai melewatkan  laga pembuka ini, Wales vs Denmark.

Baca Juga: Jadwal Lengkap Babak 16 Besar Euro 2020, Mulai Malam Ini sampai 30 Juni

Kesebelasan Denmark dikenal dengan sebutan Tim Dinamit. Melihat sejarah ini, tim ini sudah pernah menjadi juara Piala Eropa 1992 mengalah tim kuat The Panzer Jerman.

Kala itu, Denmark bisa tampil di putaran final Euro 92 menggantikan Yugoslavia yang mendapatkan sanksi PBB akibat konflik internal di negara kawasan balkan itu.

Pada babak penyisihan yang kala itu hanya diikuti 16 negara dan terbagi dalam empat group, Denmark yang dilatih Richard Moller Nielsen, berada di group neraka bersama Perancis, Inggris, dan tuan rumah Swedia. Tapi Denmark lolos sebagai runner up mendampingi tuan rumah Swedia yang menjadi juara group.

Di semi final, tim Skandinavia itu berhadapaan dengan tim unggulan, Belanda. Dan Denmark mampu menundukan juara bertahan Belanda melalui adu pinalti, 5-4. Bahkan kiper legendaris Peter Schmeichel mampu menahan tendangan Marco van Basten yang saat itu menyandang pemain terbaik dunia.

Halaman:

Editor: A Zuhri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah