Perlunya Investigasi Kecelakaan di Jalan Raya, Djoko Setijowarno: Variabelnya Banyak

- 14 Juni 2024, 09:00 WIB
Djoko Setijowarno, pakar transportasi Indonesia.
Djoko Setijowarno, pakar transportasi Indonesia. /Ali A/

"Kecelakaan lalu lintas tidak bisa disamakan dengan masalah keributan, kebersihan, persampahan dan sebagainya yang cukup diselesaikan dengan gotong royong, rembugan, atau musyawarah."

-Pakar Transportasi Indonesia, Djoko Setijowarno -

PORTAL PEKALONGAN - Pakar Transportasi Indonesia, Djoko Setijowarno menyatakan bahwa pencegahan kecelakaan lalu lintas tertera dalam Pasal 226 Undang-Undang Nomor 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan, menyebutkan untuk mencegah kecelakaan lalu lintas dilaksanakan melalui partisipasi para pemangku kepentingan, pemberdayaan masyarakat, penegakan hukum dan kemitraan global.

Pencegahan kecelakaan lalu lintas dilakukan dengan pola penahapan yang meliputi program jangka pendek, jangka menengah, dan jangka panjang. Penyusunan program kecelakaan lalu lintas dilakukan oleh Forum Lalu Lintas dan Angkutan Jalan di bawah koordinasi Kepolisian Negara Republik Indonesia.

Petugas mengevakuasi truk yang mengalami kecelakaan di exit tol Bawen, Sabtu (23/9/2023) malam. Korban meninggal tiga serta belasan lainya luka luka. (foto istw)
Petugas mengevakuasi truk yang mengalami kecelakaan di exit tol Bawen, Sabtu (23/9/2023) malam. Korban meninggal tiga serta belasan lainya luka luka. (foto istw)

"Kecelakaan lalu lintas tidak bisa disamakan dengan masalah keributan, kebersihan, persampahan dan sebagainya yang cukup diselesaikan dengan gotong royong, rembugan, atau musyawarah," kata Djoko Setijowarno dalam siaran pers kepada redaksi portalpekalongan.com, Jumat, 14 Juni 2024.

Baca Juga: Seminggu Sekali ke Masjid, Masukkan Uang Rp1.000 ke Kotak Amal, KH Anwar Zahid: Apa Nggak Malu Sama Allah SWT

Berikut ini adalah pernyataan Djoko Setijowarno, Akademisi Prodi Teknik Sipil Unika Soegijapranata dan Wakil Ketua Pemberdayaan dan Pengembangan Wilayah Masyarakat Transportasi Indonesia (MTI) Pusat.

Kecelakaan itu variabelnya banyak melibatkan sistem jaringan jalan, sistem kendaraan, lingkungan dan manusia.

Darimana kita tahu ada masalah dalam salah satu sistem yang menyebabkan kecelakaan itu terjadi?

Halaman:

Editor: Ali A

Sumber: Djoko Setijowarno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah