Ustadz Abdul Somad: Islam Bukan Hanya Akhlak, Tapi Juga Hukum

- 24 Desember 2022, 14:24 WIB
Ustadz Abdul Somad
Ustadz Abdul Somad /Tangkap layar/YouTube Love Islam/

Jika ada suatu gangguan atau ancaman, maka umat Islam tidak boleh hanya diam dan pasrah saja. Tetapi harus direspon dan disikapi, serta mengambil tindakan yang terukur.

“Itulah makanya di dalam Islam tidak hanya akhlak, tetapi juga hukum,” lanjut UAS.

Orang yang punya utang, maka harus disikapi dengan cara menagih. Kalau didiamkan saja selama sekian waktu, dia tidak akan bayar dan lambat laun akan lupa dengan utangnya.

Baca Juga: Sholat Tidak Tahu Arti Bacaannya, Sahkah? Begini Jawaban Ustadz Abdul Somad

Baca Juga: Ustadz Abdul Somad: Sholat yang Telah Lama Ditinggal Wajib Diganti

Jika tidak punya hati yang siap mengikhlaskan harta tersebut, maka setidaknya diri harus berani bersuara dan menagih hak yang tertahan.

Akhlak yang baik itu penting, tetapi jangan sampai salah dalam berakhlak. Bahkan diam terhadap kemungkaran saja merupakan wujud dari setan yang bisu.

Oleh karena itu, ketika ada sesuatu yang tidak sesuai dengan syariat, baik yang menyangkut hak dan kewajiban, maka harus diselesaikan dengan merujuk pada hukum yang berlaku.

Jika konteksnya adalah ibadah, maka tarik hukum berdasarkan sumber yang disepakati, yakni Al-Quran, sunnah, ijma’ dan qiyas.

Jika konteksnya adalah kenegaraan, maka tinjau permasalahannya berdasarkan undang-undang yang berlaku.

Halaman:

Editor: Alvin Arifin

Sumber: YouTube Petuah Satu Menit


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah